Posts

Showing posts from November, 2015

Kandungan Dan Khasiat Sayur Pare Bagi Kesehatan Tubuh

Image
Sayur-sayuran memang terkenal memiliki beraneka ragam kegunaan untuk tubuh. Mulai dari sayur mayur berwarna hijau, hingga warna-warna lainnya. Banyak sekali vitamin dan nutrisi yang terkandung dalam sayuran hijau, seperti sayur pare. Namun sayangnya, karena rasa sayur pare yang lumayan pahit membuat beberapa orang kurang menyukai sayuran jenis ini. Bentuk buahnya pun keriput sehingga membuat orang kurang menyukainya. Padahal khasiat sayur pare sangat baik bagi tubuh. Sayur pare memiliki bahasa Latin momordica charantina. Pohon sayur pare ini hidup merambat seperti pohon mentimun. Selain mengandung nutrisi yang baik untuk tubuh, sayur pare juga bisa dijadikan obat tradisional. Berikut adalah beberapa khasiat sayur pare untuk tubuh yang perlu anda ketahui : 1. Mencegah Penyakit Kanker Belakangan ini sangat ramai pembicaraan mengenai penyakit kanker dan cara mencegahnya. Salah satu khasiat sayur pare ini adalah bisa digunakan untuk mencegah sel kanker pada tubuh manusi

Khasiat Biji Pepaya Untuk Kesehatan Tubuh Menyeluruh

Image
Untuk beberapa orang, setelah menikmati buah pepaya pasti akan langsung membuang bijinya. Padahal biji pepaya tersebut sangat berkhasiat untuk kesehatan tubuh. Khasiat biji pepaya memang belum diketahui banyak orang, sehingga masih banyak yang meremehkannya. Bisa dibilang pepaya adalah tumbuhan yang serba guna, selain rasa buahnya yang nikmat, daun dan bunganya bisa dijadikan sayur, bijinya juga memiliki beberapa khasiat. Berikut adalah beberapa khasiat biji pepaya yang sebaiknya anda ketahui. Siapa tahu suatu saat akan anda butuhkan atau berguna bagi orang terdekat anda. 1. Berfungsi Melancarkan Pencernaan Bukan hanya buahnya, biji pepaya juga dapat berfungsi untuk memperlancar proses pencernaan, karena mengandung zat papain. Zat papain ini berfungsi membersihkan saluran pada pencernaan dengan cara memaksimalkan enzim pencernaan. 2. Berfungsi Mencegah Tumbuhnya Uban Untuk anda yang sudah memasuki usia rawan uban, khasiat biji pepay a yang satu ini bisa sangat membantu

Gejala, Pencegahan Dan Pengobatan Penyakit Radang Tenggorokan

Image
Radang tenggorokan atau biasa disebut dengan faringitis merupakan penyakit yang terjadi karena adanya infeksi pada bagian tenggorokan (faring). Yang berbahaya dari penyakit ini adalah penyakit ini bisa menular. Penularan ini biasanya terjadi melalui menghirup tetesan udara dari penderita radang. Penyakit ini biasanya menunjukkan gejala tertentu, gejala radang tenggorokan itulah yang harus anda waspadai. Penyakit juga lebih sering menyerang anak-anak dan remaja. Gejala radang tenggorokan akan muncul dua hingga tujuh hari setelah seseorang terserang penyakit radang tenggorokan. Ada salah satu jenis radang tenggorokan yang berbahaya, radang tenggorokan ini disebabkan oleh bakteri streptokokus. Radang tenggorokan yang disebabkan oleh bakteri tersebut dapat menjalar ke daerah katup jantung jika tidak ditangani dengan tepat dan cepat. Radang tenggorokan jenis ini juga bisa menyebabkan Demam Remathik. Berbeda dengan radang yang disebabkan oleh bakteri, radang tenggorokan yang

Faktor Penyebab Dan Gejala Penyakit Malaria

Image
Penyakit malaria merupakan penyakit berbahaya yang ditularkan oleh nyamuk. Nyamuk tersebut adalah nyamuk Anopheles yang berjenis kelamin betina. Di saat nyamuk tersebut menggigit, nyamuk tersebut sekaligus membawa parasit plasmodium. Setelah digigit nyamuk anopheles, biasanya penderita akan menunjukkan beberapa gejala. Meskipun gejala penyakit malaria sering disamakan dengan penyakit demam berdarah, namun malaria dan demam berdarah sangat berbeda. Plasmodium yang dibawa nyamuk ketika menggigit manusia terbagi menjadi empat jenis, yaitu plasmodium ovale, plasmodium malariae, plasmodium falciparum dan plasmodium vivax. Plasmodium yang paling banyak menyebabkan malaria adalah plasmodium vivax. Gejala penyakit malaria biasanya akan langsung tampak, berikut adalah gejala penyakit malaria yang perlu anda ketahui dan waspadai : 1. Demam Gejala penyakit malaria yang pertama timbul biasanya adalah demam. Demam pada penyakit ini biasanya akan langsung tinggi tidak seperti

Penyebab Dan Gejala Penyakit Leukimia

Image
Penyakit leukimia atau kanker darah putih merupakan penyakit yang disebabkan oleh sangat melimpahnya produksi sel darah putih, hingga mengganggu fungsi normal darah. Biasanya penyakit ini juga disebabkan oleh radiasi yang buruk pada lingkungan. Gejala penyakit leukimia pun lumayan sulit untuk diidentifikasi secara dini. Biasanya orang akan mulai curiga jika sudah sampai mengeluarkan darah. Tidak ada salahnya anda mengetahui gejala penyakit leukimia untuk lebih waspada terhadap diri anda sendiri, ataupun orang terdekat anda. Berikut adalah gejala penyakit leukimia yang harus anda waspadai : 1. Berdarah Berdarah yang dimaksud disini adalah ketika anda terluka dan mengeluarkan darah, darahnya akan sulit menggumpal seperti orang pada umumnya. Pendarahan akan berlangsung lama. Jika anda lebih memperhatikan, warna darah tersebut tidak sepekat seperti orang sehat, darahnya akan berwarna sedikit lebih muda. 2. Sering Mimisan Penderita  leukimia pada stadium awal biasanya

Cara Sederhana Menjaga Kesehatan Tubuh Wanita

Image
Memiliki tubuh yang sehat merupakan impian semua orang. Rasanya tidak mungkin ada orang yang menginginkan jatuh sakit. Begitupun dengan wanita. Wanita memang terkenal lebih memperhatikan kesehatan dan kecantikan dirinya ketimbang pria. Cara menjaga kesehatan tubuh wanita pun semakin gencar saja dilakukan. Wanita tidak segan-segan untuk sedikit lebih repot demi kesehatan dan kesempurnaan tubuhnya. Berikut adalah beberapa cara menjaga kesehatan tubuh wanita yang bisa anda praktekkan setiap hari di rumah : 1. Selalu Berpikiran Positif Pikiran anda sangat menentukan kesehatan tubuh anda. Jauhi stres dan memikirkan hal-hal negatif. Berpikiran negatif hanya akan memberikan efek negatif juga pada tubuh anda. Seperti kata pepatah, di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. 2. Menjaga Kebersihan Tubuh Salah satu cara menjaga kesehatan tubuh wanita yang paling menentukan adalah kebersihan. Anda tidak mungkin bisa sehat jika anda tidak bersih. Hal-hal kotor akan men

Cara Mengobati Penyakit Kuning Dengan Bahan Herbal

Image
Penyakit ini disebut penyakit kuning karena, ketika seseorang mederita penyakit ini tubuhnya akan menjadi berwarna kekuningan, mulai dari kulit hingga warna mata. Hal ini disebabkan oleh penumpukan bilirubin (zat berwarna kuning) di dalam jaringan tubuh dan darah. Seringnya terjadi penyakit ini menyebabkan banyak orang yang mencari cara mengobati penyakit kuning . Bilirubin itu sendiri merupakan zat sisa yang dihasilkan disaat sel darah merah berhasil terurai.  Penyakit kuning biasanya disebabkan oleh virus. Namun selain disebabkan oleh virus,, penyakit kuning juga bisa disebabkan oleh obat-obatan, parasit, bakteri, alkohol, gizi buruk dan bahan-bahan kimia tertentu. Gejala penyakit kuning yang bisa terlihat adalah kulit dan mata tampak kekuningan, menjadi tidak nafsu makan, perut menjadi membuncit, mengalami demam tinggi, mudah merasa kelelahan, warna urine menjadi gelap dan kadang disertai darah, nyeri di bagian punggung hingga bisa muntah darah. Banyak cara mengobati